Berita PSIS Semarang

lisensi

Minggu, 30 Oktober 2016, Minggu, Oktober 30, 2016 WIB
Last Updated 2016-10-30T10:06:24Z

Babak Pertama, PSIS Vs PSPS Pekanbaru Masih Imbang Tanpa Gol

Advertisement
Babak Pertama, PSIS Vs PSPS Pekanbaru Masih Imbang Tanpa Gol


TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Agresifitas serangan PSISSemarang di babak pertama saat menjamu PSPS di Stadion Jatidiri, Minggu (30/10/2016) sore belum bisa membuahkan gol hingga turun minum.
Meski menghasilkan tujuh sepak pojok namun belum ada yang bisa membahayakan gawang Asykar Bertuah yang dijaga Susanto.
Di babak pertama ini peluang emas Mahesa Jenar didapat dari skema serangan sayap.
Bola yang disodorkan winger PSIS Dedi CP kepada Harry Nur gagal mengarah ke gawang PSPS.
Padahal posisi pemain yang akrab disapa Mukri itu tinggl berhadapan dengan Susanto.
Sementara peluang tim tamu diperoleh M. Fahri di pertengahan babak pertama lewat sepakan bebas.
Identik dengan Mukri, spesialis freekick PSPS ini gagal mengarahkan bola ke gawang Mahesa Jenar yang dijaga Syaiful Amar.
Hingga turun minum kedudukan bertahan 0-0. Saat berita ini diturunkan laga babak kedua sedang berlangsung. (*)